Selasa, 14 Mei 2013

Dokumentasi Photo, Video, Editing dan Percetakan

Salah satu usaha yang digeluti dalam bidang desain grafis adalah membuka studio foto mini , karena disini kita hanya menggunakan seperangkat komputer dan satu buah printer untuk proses pencetakan fotonya. Untuk membuka sebuah studio foto mini ada beberapa hal yang mungkin perlu dipersiapkan terutama untuk masalah pengeditan dan proses mencetaknya selain diperlukan beberapa keahlian khusus terutama dalam desain grafis.
Beragam [Jenis Desain Photography]
Desain Fotografi Model, Desain Fotografi Arsitektur, Desain Fotografi Produk, Desain Fotografi Materi Produk, Desain Fotografi Periklanan

Ruang Lingkup - [Documentasi Photography]
Fotografi Dokumentasi Hajatan Pernikahan, Fotografi Dokumentasi Peringatan 17 Agustus, Fotografi Dokumentasi pada Produk Kerajinan, Fotografi Dokumentasi Event/Acara


Dengan makin maraknya HP berkamera yang dijual dengan harga murah, menjadikan trend dikalangan remaja, ini bisa menjadi peluang yang sangat menguntungkan bila kita pandai memanfaatkan acara seperti ini, seperti dengan membuka Studio Photo kecil-kecilan. Bidang usaha cetak foto digital adalah bisnis yang sangat prospektif dan menguntungkan. Apalagi dengan teknologi digital saat ini, foto dengan mudah dapat dimanipulasi, diperbaiki dan diberikan variasi desain, penambahan tulisan/huruf sehingga dapat lebih menarik dan dekoratif.

Untuk pernak pernik seperti frame, background atau template juga tak kalah penting untuk dipersiapkan untuk usaha studio foto apalagi jika kita lebih mangandalkan untuk cuci cetak foto. 

Tambahan: untuk membuka video shooting
Berbagai macam acara, seperti pernikahan, ulang tahun, khitanan, seminar, pengajian, kelulusan, dll. sepertinya tak akan ada habisnya. Nah, acara-acara tersebut merupakan peluang usaha karena Kebanyakan orang ingin memiliki kenangan yang bisa dijadikan media sebagai pengingat momen-momen tersebut seperti cinderamata, foto, dan film dokumenter/ video.

Teknik Kamera Fotografi+Ide Subjek Foto
Hunting Photo&Video - Software Bantu Edit Photo dan Video



Silakan tinggalkan pesan, komentar, keluhan dan saran demi kemajuan isi blog: Form Komentar Munculan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.